ü Hidup adalah belajar,
Belajarlah :
· bersyukur meski tak cukup
· iklas meski tak rela
· taat meski berat
· memahami meski tak sehati
· sabar meski tak terbebani
· setia meski tergoda
· member meski tak seberapa
· mengasihi meski disakiti
· tenang meski gelisah
· percaya meski susah
ü jangan Cuma berandai-andai tetapi lakukan sesuatu kalau kamu salut dengan orang yang juara satu, lakukanlah sesuai dengan yang dilakukannya, mulailah belajar
ü kalau hidupmu punya masalah janganlah terlalu sedih berkelanjutan dan janganlah terlalu menggerutu. Harusnya kita mulai bertanya mungkin Tuhan sedang menginginkan kita belajar dari kesulitan ini, lewatilah dengan tabah dan kuat. Setelah itu mungkin hidup kita akan lebih baik.
ü Kuatkan dan ingatkan selalu tujuan kita. Jangan sampai bermain, ngobrol atau jalan-jalan mengaburkan impian kita
ü Dengan sedikit kreatif bangunlah dan lakukan sesuatu, kadang kita akan berhasil ketika kita melakukannya, sementara yang lain mulai menyerah. (“dibutuhkan keuletan dan kreatifitas untuk mengubah situasi yang buruk menjadi yang terbaik.
ü Pembalasan dendam terbaik adalah membuktikan bahwa kamu bisa lebih baik daripada yang mereka katakan kepadamu. Buktikan bahwa kamu bisa dan kamu mampu mencapai apa yang diragukan kepadamu
ü Kalau kamu keras (rajin, tidak malas, tekun) terhadap dunia maka akhirnya dunia akan bersikap lembek (hidup menjadi mudah, sukses) kepada kamu. Tetapi kalau kamu bersikap lembek (malas, berfoya-foya) terhadap dunia maka dunia akan akhirnya akan keras (tantangan berat, kesulitan) kepada kamu
ü Tatkala kita membuat salah, sebenarnya selalu ada kesempatan kita untuk belajar. Sayangnya kita terlalu ingin tampil sempurna sehingga kita belajar apapun
ü Sebelum rasa sakit itu semakin lebih besar, cepat-cepatlah lakukan sesuatu. Ubah cara dan sikap kamu
ü Hidup ini cuma cermin dari apa yang kamu katakana. Oleh karena itu, hati-hati lah dengan apa yang kamu katakan. Hidup akan mencerminkan kembali kepadamu
ü Mereka yang sukses dan berhasilpun, kadang harus berlatih dan berjuang ketika kondisinya sebenarnya tidak enak badan.
ü Janganlah langsung emosional dan marah saat segala sesuatu tidak seperti harapanmu. Tuhanpun kadang-kadang membungkus apa yang kita minta dengan hal-hal lain. Namun tatkala kita mau menerima dengan pasrah dan terseyum, seringkali hadiah berikut baru kita peroleh.
ü Kamu nyaris bisa mencapai apapun yang kamu inginkan kalau kamu setengah mati menginginkannya
ü Orang sukses pun sebenarnya enggan melakukan apa yang enggan dilakukan oleh orang-orang biasanya, tetapi mereka berusaha mengatasi keengganan itu dan tetap melakukannya. Itulah yang membuat mereka lebih unggul
ü Jalan menuju sukses tidak lewat lift tetapi lewat tangga perjuangan kita
ü Kadangkala Tuhan tahu yang terbaik buat kita, sehingga yang kita inginkan tidak dikabulkan
ü Ingat, disiplinkan dirimu sekarang dan petik kemenangan itu besok
ü Hati-hatilah kalau kamu terlalu lembek dan mudah dengan hidupmu saat ini, kelak hidup bisa menjadi sangat sulit buatmu. Mumpung masih ada kesempatan berusahalah.
No comments:
Post a Comment